Uno Guest House Jogja, Mulai 150.000 dapat kamar yang OK.

Uno Guest House Jogja

Uno Guest House Jogja menawarkan enam rumah dengan kapasitas masing-masing untuk 6 orang. Setiap rumah mempunyai fasilitas yang sama. Guest House Jogja ini dilengkapi 2 kamar AC. Sementara ranjang yang digunakan adalah Queen Bed dan tiga Single Bed serta kamar fan Singe Bed.

Uno Guest House Jogja juga memberikan fasilitas hiburan berupa LED TV 32″, fasilitas free wi-fi untuk semua rumah. Salah satu keunggulan Guest House ini adalah kemudahan untuk menyewa per kamar saja. Sehingga memudahkan siapapun untuk menyewa guesthouse ini.

Kamar mandi Uno Guest House Jogja dilengkapi shower dan air panas serta layanan laundry (extra charge).
Dapur dengan peralatan lengkap yang bisa digunakan kapan saja. Namun jika ingin melakukan wisata kuliner, Uno Guest House Jogja berada di lokasi yang banyak tempat makan favorit di Jogja.

Uno Guest House Jogja berada tidak jauh dari pusat kota. Hanya 25 menit ke Malioboro dan tidak lebih dari 10 menit ke Lotte Mart, Carrefour dan Ambarrukmo Plaza. Berada dekat dengan salah satu tempat menarik di Jogja. Jogja Bay Waterpark yang fenomenal hanya berjarak 7 menit saja dari Guest House Yogyakarta ini.

baca juga : 4 Jam di Wisata Air Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark. Ngapain aja ya?

Lokasi Uno Guest House Jogja :

GuestHouse ini berada diantara banyak universitas di Jogja dan area mahasiswa menginap. Sehingga kuliner yang banyak tersebar di dekat penginapan ini pastilah mematok harga mahasiswa.

Single Bed, Standar Room

Memiliki 3 kamar dengan Spesifikasi Standar Room, Superior Room, dan Deluxe Room. Superior Room mempunyai fasilitas 2 Tempat Tidur Biasa, 1 Tempat Tidur Susun, AC. Sementara untuk Deluxe Room mempunyai fasilitas Double Bed dan  AC.

Superior Room

Related Post

Harga per kamar Guest House Jogja ini murah meriah. Kamar nyaman Standar Room mulai Rp 150.000** dapat Anda nikmati untuk liburan yang menyenangkan. Sementara Superior Room dibanderol seharga Rp 300.000** dan Deluxe Room dibanderol seharga Rp 300.000**.

Namun jika ingin menyewa satu rumah sekaligus, harga yang dibanderol tentu akan menjadi lebih murah. Hanya Rp 600.000** saja untuk satu rumah dengan 3 kamar (deluxe, standart, superior).

** harga bisa berubah sewaktu-waktu

Tamu juga bisa berwisata sejarah jika menginap di Guest House ini. Berada tidak jauh dari Candi Gebang. Candi Gebang adalah candi Hindu yang berada di dusun Gebang, Kelurahan Wedomartani, Ngemplak, Sleman, DIY. Candi ini diperkirakan dibangun pada sekitar abad ke-8 M pada saat wangsa Sanjaya berkuasa pada zaman Kerajaan Mataram Kuno.

Rute menuju Candi Gebang dari Uno Guest House.
Rute menuju Jogja Bay Pirate Waterpark dari Uno Guest House.

Menginap di Uno Guest House akan memberikan pengalaman baru saat liburan Anda dan keluarga. Berada di dekat tempat wisata tentu akan memudahkan dan membuat liburan lebih efisien.

Selamat berlibur.

This post was last modified on 24/03/2017 03:49

jogjaminded: Sedang belajar menjadi blogger yang baik. Mohon bimbingannya